Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2024

IAIN Palopo dan STAIN Majene Sepakati MoU Penguatan Tri Dharma Perguruan Tinggi

IAIN Palopo dan STAIN Majene Sepakati MoU Penguatan Tri Dharma Perguruan Tinggi

IAIN Palopo dan STAIN Majene Sepakati MoU Penguatan Tri Dharma Perguruan Tinggi

Majene (Humas) – Dalam upaya memperkuat pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo, Dr Abbas Langaji MAg, melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Majene, Prof Dr Wasilah ST MT Acara tersebut berlangsung di Rektorat Lantai II STAIN Majene, Jumat (27/9/2024)

Penandatanganan MoU ini bertujuan untuk mempererat kerja sama dalam tiga pilar utama pendidikan tinggi, yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Kedua institusi sepakat untuk saling mendukung dalam pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas, penyelenggaraan penelitian yang relevan dengan kebutuhan masyarakat, serta program-program pengabdian yang dapat langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Dalam sambutannya, Rektor IAIN Palopo menekankan pentingnya kolaborasi antar perguruan tinggi dalam menghadapi tantangan globalisasi dan dinamika sosial. “Kerja sama ini diharapkan dapat meningkatkan mutu pendidikan di kedua institusi, memperluas cakupan penelitian, serta memberi kontribusi nyata dalam memecahkan masalah sosial yang ada di masyarakat,” ujarnya.

Rektor Abbas menekankan kerja super tim tidak lagi mengandalkan superman. Bahwa untuk mewujudkan institusi yang unggul, penting untuk menjaga kerja sama dan jalinan tim yang solid.

Ketua STAIN Majene Prof Dr Wasilah ST MT, menyambut baik kesepakatan ini. Menurutnya, MoU ini akan menjadi langkah strategis untuk menciptakan sinergi dalam peningkatan kualitas Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Dengan adanya MoU ini, diharapkan hubungan baik antara IAIN Palopo dan STAIN Majene semakin erat dan memberikan dampak positif, tidak hanya bagi sivitas akademika kedua perguruan tinggi, tetapi juga bagi masyarakat luas yang menjadi sasaran utama dari pengabdian keduanya.

Kontributor: Jefri Nugraha
Editor: Sartika

Related Posts
Leave a Reply

Your email address will not be published.Required fields are marked *

https://pamekasan.polinema.ac.id/gacor/ https://www.rsudsyamsudin.co.id/gacor/ https://manihayatulamal.web.id/slot/ https://unimugo.ac.id/data/pulsa/ https://prakerja.nusatalent.com/file/ https://lpfeb.trisakti.ac.id/gacor/