Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2024

Asesmen Lapangan Prodi IAT, Dekan FUAD Harap Hasil Maksimal

Asesmen Lapangan Prodi IAT, Dekan FUAD Harap Hasil Maksimal

IAIN Palopo, Humas – Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) melaksanakan Asesmen Lapangan Program Studi Ilmu Al-Quran dan Tafsir (IAT) Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah (FUAD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.

Kegiatan dilaksanakan selama dua hari mulai tanggal 07 sampai 08 November 2023 dalam jaringan (Daring). Adapun lokasi asesmen dipusatkan di ruang Palita TV Lantai I FUAD.

Tim Asesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi yang melaksanakan Asesmen Lapangan secara daring yakni Dr. H. Ahmad Subakir, M.Ag dari IAIN Kediri dan Dr. Muh. Tasrif, M.Ag dari IAIN Ponorogo.

Kegiatan asesmen dihadiri Wakil Rektor I Dr. Munir Yusuf, M.Pd, Dekan FUAD Dr. Abdain, S.Ag., M.HI, para Wakil Dekan, Ketua dan sekretaris Prodi FUAD. Kepala Tata Usaha FUAD Hj. Hasriani, Sos.I. Ketua LPM Dr. Nurdin Kaso, M.Pd, Sekretaris LPMAbd Kadir Arno, S.E.Sy., M.Si Wadek II FTIK Alia Lestari, S.Si., M.Si dan Dr Adzan Noor Kopus Pengabdian kepada Masyarakat.

Dekan FUAD Dr. Abdain, S.Ag., M.HI menyampaikan selamat datang kepada Tim asesor di FUAD IAIN Palopo meskipun secara virtual, “Tim kami sudah bekerja keras dari awal hinga hari ini untuk mempersiapkan segala hal yang terkait dengan asesmen lapangan dalam rangka pengukuhan tahap ke tiga” ucap Dekan mewakili Rektor.

Dr Abdain berharap Program Studi Ilmu Al Quran dan Tafsir yang diasesmen mendapatkan Hasil maksimal.

Dalam tahapan asesmen lapangan ini, asesor melakukan kajian lebih mendalam terhadap kesesuaian dokumen Laporan Kinerja Program Studi (LKPS) yang telah diunggah.

Selanjutnya, asesor juga akan melakukan kajian mendalam terhadap relevansi Kurikulum Prodi Ilmu Alquran dan Tafsir Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah yang meliputi sarana Prasarana, Sumber Daya manusia, Mahasiswa dan Lulusan, Dosen dan Tenaga Kependidikan. (Tk/Jf)

Related Posts
Leave a Reply

Your email address will not be published.Required fields are marked *

https://pamekasan.polinema.ac.id/gacor/ https://www.rsudsyamsudin.co.id/gacor/ https://manihayatulamal.web.id/slot/ https://unimugo.ac.id/data/pulsa/ https://prakerja.nusatalent.com/file/ https://lpfeb.trisakti.ac.id/gacor/